IU Gelar Konser Solo Perdana Di Jepang: IU’s Friendship Special Concert Autumn 2012
Penyanyi cantik, IU akan mengadakan konser solo perdana-nya di Jepang yang bertema “IU’s Friendship Special Concert Autumn 2012″ pada tanggal 17 September 2012 di Tokyo International Forum Hall A.
Seperti yang dilansir dari halaman allkpop, di awal tahun 2012, IU memang sudah mengumumkan debut pertamanya di Jepang. Disusul pada tanggal 21 Maret 2012, ia merilis single albumnya, Good Day, dan berhasil mendapatkan rangking #6 pada Oricon Chart.
Nah, sekarang ia sedang mempersiapkan single Jepang kedua yang berjudul “You & I” yang rencananya dirilis tanggal 18 Juli mendatang. Lagu tersebut dibuat oleh Lee Min Soo dan liriknya oleh Kim Eana.
Selain itu, pemeran Kim Pil Suk dalam film Dream High 1 ini sudah menandatangani kontrak dengan EMI Music Japan pada bulan Desember 2011 lalu dimana perusahaan tersebut telah berhasil mencetak penyanyi hebat seperti Utada Hikaru, Sheno Ringo dan masih banyak lagi.
Kapan ya IU konser di Indonesia?
0 comments:
Post a Comment